Sunday, August 07, 2005

kt1001 Surat ROMA

MINGGU X

SURAT PAULUS I

Senin: R O M A

Roma pada jaman itu adalah pusat dunia. Agama Kristiani masuk ke Roma kiranya karena adanya orang-orang Yahudi kristiani yang sampai ke kota itu. Namun, karena yang membawa bukanlah utusan resmi bisa dibayangkan bahwa pemahaman dan penghayatan iman kristianinya masih cukup simpang siur. Paulus kiranya mendengar adanya umat ini.

Maka setelah menyampaikan salam, Paulus menyata­kan bahwa ia 1:10 _________ (1). Kemudian, Paulus mulai dengan inti pengajarannya yakni 1:16-17 ________ (2). Inti pengajarannya ini melengkapi pegangan yang lama dalam masyarakat Yahudi yakni 2:17-29 ________ (3) dan ________ (4) yang ternyata tidak menjadi jaminan keselamatan abadi.

Akhirnya Paulus mengulangi kembali 15:22-23 ________ (5) yang telah disampaikannya di depan.

BACALAH ROMA 1:8-12:

a. Apa yang akan dikerjakan Paulus?

b. Apa yang akan diperolehnya dari a.?

c. Mengapa Paulus begitu yakin akan memperolehnya?

0 Comments:

Post a Comment

<< Home